Pertandingan Brescia vs Juventus: Skor 1-2

Pertandingan Brescia vs Juventus: Skor 1-2

Pertandingan Brescia vs Juventus: Skor 1-2

Pertandingan Brescia vs Juventus: Skor 1-2

Pertandingan Brescia vs Juventus: Skor 1-2 – Juventus berhasil meraih tiga poin penting saat bertamu ke markas Brescia dalam laga pekan kelima Serie A, Rabu (25/9/2019). Pasukan Maurizio Sarri tersebut menang dengan skor tipis 2-1.

Publik Stadio Mario Rigamonti langsung bergemuruh setelah Brescia berhasil menyarangkan gol ke gawang Juventus pada menit keempat. Alfredo Donnarumma menjadi aktor di balik gol tersebut setelah tembakannya gagal dijangkau oleh Wojciech Szczesny. 1-0.

Begitu kebobolan, Juventus langsung segera menunjukkan reaksinya. Lima menit setelah gol Brescia, Adrien Rabiot sempat menebarkan ancaman melalui tembakan kerasnya. Sayang, bidikannya hanya melambung tinggi di atas gawang.

Juventus terus menekan. pada menit ke-13, mereka mendapatkan peluang melalui sundulan Aaron Ramsey yang gagal menemui sasaran. Lalu, pada menit ke-17, giliran Sami Khedira yang mencoba untuk mengubah kedudukan namun gagal.

Sang juara bertahan Serie A tersebut tak menyerah, sampai akhirnya keberuntungan datang menjelang babak pertama berakhir. Tepatnya di menit ke-40, umpan sepak pojok dari Juan Cuadrado menyentuh bek Brescia, John Chancellor, hingga bola masuk ke gawang Brescia. 1-1.

Kedua tim mencoba untuk mencetak gol di sisa-sisa menit babak pertama. Namun tidak banyak yang bisa mereka lakukan sehingga kedudukan imbang 1-1 bertahan hingga jeda.

BACA JUGA : RESULT FINLANDIA LOTTERY 25 SEPTEMBER 2019

Juventus masih belum menyerah untuk menambah keunggulannya. Pada menit ke-54, Paulo Dybala nyaris membuat Bianconeri unggul andai tembakannya tidak dihalau oleh kiper Brescia, Jesse Joronen.

Di menit ke-60, Dybala kembali menebar ancaman. Tembakan voli yang dilepaskan penyerang asal Argentina tersebut mengarah ke pojok kanan bawah gawang, namun Joronen kembali melakukan aksi ciamik untuk menghalau peluang tersebut.

Gol Juventus akhirnya datang pada menit ke-63. Semuanya diawali oleh tendangan bebas Dybala yang membentur pagar hidup. Bola memantul dan mengarah ke Miralem Pjanic yang langsung melepaskan tembakan mendatar. Joronen gagal menjangkaunya, dan Juventus pun unggul. 2-1.

Brescia langsung bereaksi dan mencoba mencetak gol penyama skor. Pada menit ke-76, Dimitri Bisoli mencoba peruntungannya dengan tembakan dari jarak dekat. Sayangnya, ia hanya bisa mengirim bola melambung tinggi di atas gawang Juventus.

Tuan rumah terus mencoba melakukan serangan demi menyamakan kedudukan. Namun, upayanya selalu menemui kegagalan. Kedudukan 2-1 untuk kemenangan Juventus pun bertahan hingga akhir permainan. Tambahan tiga poin membuat Juventus naik ke posisi puncak klasemen sementara Serie A.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *