Timnas Indonesia U-17 Tetap Latihan, Harap-harap Cemas Menanti Hasil Negara Lain untuk Lolos ke 16 Besar
Timnas Indonesia U-17 Tetap Latihan, Harap-harap Cemas Menanti Hasil Negara Lain untuk Lolos ke 16 Besar
MARIO4D – Timnas Indonesia U-17 Tetap Latihan, Harap-harap Cemas Menanti Hasil Negara Lain untuk Lolos ke 16 Besar
Timnas Indonesia U-17 belum angkat koper dari Surabaya. Skuad Garuda Asia masih bertahan di Kota Pahlawan sembari menunggu hasil pertandingan negara lain untuk lolos ke babak 16 Besar Piala Dunia U-17 2023.
Timnas Indonesia U-17 menempati posisi ketiga klasemen akhir Grup A dengan meraup dua poin. Dalam tiga laga di fase grup, Skuad Garuda Asia cuma bisa bermain imbang kontra Ekuador dan Panama, serta takluk dari Maroko.
Tiket ke babak 16 besar bisa didapatkan Timnas Indonesia U-17 dengan menjadi satu dari empat tim peringkat ketiga terbaik. Di klasemen tim peringkat ketiga, Garuda Asia berada di posisi keempat di bawah Iran, Jepang, dan Uzbekistan.
“Kami masih tetap stay di Surabaya sambil menunggu seluruh pertandingan babak penyisihan yang berakhir Sabtu,” ujar pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti dalam keterangan tertulis yang dibagikan LOC Piala Dunia U-17 2023, Jumat (17/11).
“Untuk itu kami tetap berlatih dan pemain harus menjaga kondisi mereka,” katanya menambahkan.
Ungkap Kondisi Tim
Pelatih asal Balikpapan ini lantas mengungkapkan kondisi anak asuhnya. Ia juga membeberkan menu latihan timnya pada Jumat (17/11).
“Kondisi tim baik, dan hari ini kami tetap normal berlatih,” tutur Bima Sakti.
“Latihan recovery untuk pemain yang bermain penuh 90 menit di laga kontra Maroko dan di atas 45 menit. Yang lainnya latihan normal sambil menjaga kondisi di gym,” imbuhnya.